KALENDER ACARA

Musim semi

April

Lomba Maraton Kesennuma Tsubaki

Lomba Maraton Kesennuma Tsubaki

Kemolekan panorama di Pulau Oshima, menjadi latar belakang pemandangan lomba maraton ini. Pengalaman berlari menyusuri garis pantai ria yang menakjubkan, tentunya akan jadi memori tak terlupakan.

Mei

Festival Bunga Azalea di Tokusenjo

Festival Bunga Azalea di Tokusenjo

Festival Bunga Azalea yang berlangsung di Pasar Ikan Kesennuma, diadakan untuk memeriahkan suasana saat Azalea di Gunung Tokusenjo mekar dengan sempurna, dan demi mengenal lebih dalam keunikan kota ini. Kegiatan seru lainnya dimeriahkan dengan pertujukan artis, diskon barang-barang lokal, dan pengunjung berkesempatan untuk mengikuti undian berhadiah produk khas Kesennuma. Ajak keluarga dan kerabat Anda, menikmati keindahan gunung dan laut secara bersamaan di awal musim panas Kesennuma!

Musim panas

Juli

Wisata pantai mulai dibuka (Pantai Kodanohama, Pesisir Koizumi, Pantai Oiseinohama)

Wisata pantai mulai dibuka
(Pantai Kodanohama, Pesisir Koizumi, Pantai Oiseinohama)

Tiga lokasi pantai mulai dibuka, dan diramaikan oleh pelancong hingga pertengahan Agustus. Pantai Oda juga dikenal sebagai lokasi berselancar yang populer.

Agustus

Festival Pelabuhan Kesennuma

Festival Pelabuhan Kesennuma

Festival Pelabuhan Kesennuma "Minato Matsuri" adalah pergelaran musim panas terbesar di wilayah Kesennuma. Minato Matsuri, menyemarakkan area pelabuhan dan diselenggarakan guna mendoakan keselamatan dan kelimpahan hasil laut. Arak-arakan dan tarian yang ditampilkan penduduk lokal menambah kemeriahan acara hingga larut malam. Kemudian dilanjutkan dengan acara kembang api yang dilepaskan di atas perairan Naiwan.

Upacara pengantaran kapal penangkap makarel

Upacara pengantaran kapal penangkap makarel

Pelabuhan Kesennuma, adalah salah satu lokasi pusat penangkapan makarel terbesar di Jepang. Para kerabat, penduduk lokal hingga wisatawan, mengiringi kepergian kapal penangkap ikan skala besar ini, dengan harapan agar membawa hasil yang melimpah dan kembali dengan selamat.

Musim gugur

September

Tour de Tohoku

Tour de Tohoku

Acara bersepeda yang diselenggarakan sejak 2013 ini, bertujuan menggalang dana rekonstruksi sebagai bentuk dukungan bagi korban bencana wilayah Tohoku, dan untuk memperingati serta mengabadikan kenangan kejadian bencana alam. Dengan menambah skala acara setiap tahunnya, pesepeda lokal maupun luar daerah, para staf, sukarelawan, semakin berdatangan untuk berkumpul dan memberikan kontribusi. Mari melaju bersama demi pemulihan Kesennuma!

Oktober

Festival Industri Kesennuma

Festival Industri Kesennuma

Acara ini merupakan salah satu festival musim gugur terbesar di Kesennuma. Produk-produk dari berbagai bidang industri seperti pertanian, perikanan, makanan olahan, makanan kering, cemilan, berkumpul di acara ini dan menawarkan produk handalannya masing-masing, bahkan produk yang jarang Anda temukan. Tidak hanya itu, di festival ini Anda bisa langsung menyantap ikan sauri goreng segar untuk sarapan.

Festival Moo Land

Festival Moo Land

Festival peternakan menghadirkan beragam aktivitas, seperti bermain dengan kuda poni, kelinci, memerah susu sapi, pembuatan mentega, barbekyu, dan lainnya.

November

Rias Oyster Festival in Karakuwa

Festival Oyster Ria Karakuwa

Acara terbesar di wilayah Karakuwa yang menyajikan tiram (oyster) segar. Selain bisa mendapatkan harga tiram dengan harga murah, disini kalian bisa menyantap tiaram bakar atau mentah, hingga berpartisipasi dalam kontes membuka cangkang kerang.

Festival Araiso

Festival Araiso

Acara yang diselenggarakan Asosiasi perikanan, pertanian dan pengusaha olahan ikan ini, menawarkan bermacam sayuran lokal dan tiram segar dengan harga terjangkau. Pengunjung juga akan dihibur dengan atraksi pemotongan tuna dan pelemparan kue beras (mochimaki).

Musim dingin

Desember

One-Line KESENNUMA ILLUMINATION

One-Line KESENNUMA ILLUMINATION

Setelah tragedi dahsyat mengguncang Jepang barat, warga di kawasan teluk dalam Naiwan kehilangan cahaya untuk menapakkan kaki. Saat musim Natal tiba, seluruh area pelabuhan dihiasi dengan gemerlap cahaya lampu, dan mampu menyihir anak-anak untuk terus bermimpi. Lihatlah indahnya lampu iluminasi Kesennuma dan temukan juga mimpimu!

Januari

Festival Kuil Osaki

Festival Kuil Osaki

Perayaan dilaksanakan sebagai bentuk harapan agar dijauhkan dari bencana alam dan diberikan hasil laut yang melimpah. Acara ini diadakan di Kuil Osaki, tepi Semenanjung Karakuwa.