SEE & DO

Kolam Onuma dan Menuma

Kolam Onuma dan Menuma


Kolam kecil ini dipercaya merupakan tempat peristirahatan abadi Dewa Izanagi dan Izanami, yang dikenal masyarakat luas sebagai dewa dan dewi cinta. Bila menuliskan nama pasangan pada kertas dan mengikatkannya pada pohon pinus yang ada di Onuma dengan tangan kiri, dipercaya Anda akan berjodoh dengan sang pujaan hati. Onuma dikelilingi tebing-tebing tinggi dan terjangan ombak deras menghantam setiap dinding karang. Sedangkan, cekungan di Menuma menampung air sedalam 20 meter dan juga dihormati sebagai kediaman dewa bumi yang memberikan kesejukan saat musim panas. Pengunjung akan merasakan nuansa mistis ketika melihat perpaduan warna air di Onuma dan Menuma.


Kolam Onuma dan Menuma


Penginapan Terdekat

SEE & DO